Semarang, KABARFREKUENSI.COM – Fakultas Sains dan Teknologi (FST) menggelar kegiatan kuliah tamu pada semester genap tahun ajaran 2020/2021. Kuliah tamu atau yang bisa disebut Guest Lecturer ini mendatangkan Prof. Sri Juari Santosa, M. Eng., Ph. D. sebagai pembicara dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta Departemen Kimia. Acara yang dilaksanakan pada Jumat, 9 April 2021 ini dilakukan secara online atau dalam jaringan (daring) melalui platform meeting Zoom serta streaming di YouTube. Kuliah tamu dihadiri oleh seluruh civitas akademik FST, mulai dari jajaran Dekan, Wakil Dekan FST, Ketua Program Studi, Sekretaris Program Studi, dan Dosen FST serta Mahasiswa FST.

Ismail selaku Dekan FST dalam sambutannya menyampaikan tema yang diusung pada kuliah tamu ini adalah Inovasi Riset Sains dan Teknologi Pasca Pandemi Covid-19. Berharap FST dapat mengalami kemajuan dalam bidang akademi dan juga dalam pengabdian masyarakat menjadikan kegiatan ini sebagai momentum yang baik karena esensi dari kuliah tamu sangat relevan terhadap selutuh civitas akademisi FST.

“Semoga seluruh akademisi di FST menjadi penggerak utama dalam pengabdian masyarakat pada Tri Dharma Perguruan Tinggi, dengan melakukan inovasi dan kreasi dalam bidangnya dan dalam semua situasi dan kondisi” tutur Ismail.

Ismail juga menegaskan pesan pada setiap program studi di FST untuk melakukan perkembangan dalam keilmuan atau akademik dan program pengajaran serta memiliki motivasi dalam penerbitan karya tulis ilmiah dan juga pengabdian masyarakat.

“Terus kembangkan dan bangkitkan suasana akademik dalam pendidikan pengajaran, penlitan, pengapbdian masyarakat. Hasil penelitian, artikel jurnal, prosiding harus bisa teindeks scopus dalam ranah internasional dan buku ISBN” jelas Ismail.

Jajaran FST sedang menggebu dalam mencapai prestasi dalam bidang akademik dan pengabdian masyarakat serta menerbitkannya dalam bentuk karya tulis ilmiah terindeks nasional dan internasional. Hal ini disampaikan oleh Ismail menegaskan pesan dari Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Imam Taufiq akan melakukan persiapan dalam akreditasi kampus dalam kancah internasional.

 (Kabar/May)